Rabu, 01 Oktober 2014

Mengenal Aneka GULA

Ada berbagai macam gula pada pemakaian sehari-hari. Macam-macam bentuk gula ini mempunyai rasa dan aroma yang berbeda-beda, bukan hanya sekedar manis. Pemakaiannnya juga berbeda-beda pada makanan dan minuman. Berikut beberapa jenis gula yang ada di pasaran:

Gula Pasir
Gula yang paling banyak digunakan sehari-hari, seperti untuk pemanis minuman, bahan dasar membuat kue, dan penambah rasa manis pada masakan. Ada dua jenis gula pasir di pasaran, yakni gula pasir yang berwarna kecoklatan dan gula pasir yang berwarna putih bersih. Gula pasir kecoklatan adalah gula pasir yang beru mengalami baru satu kali pengkristalan sehingga masih mengandung molasses (tetes tabu) yang berwarna kecoklatan. Sedangkan gula pasir yang berwarna putih adalah gula pasir yang dipisahkan dari molasses melalui proses ‘pencucian’ dan pengkristalan ulang. Untuk pembuatan kue dapat dipakai keduanya sesuai selera.

Gula Bubuk
Adalah gula pasir yang dihaluskan hingga berbentukserbuk halus, banyak dipakai sebagai taburan untuk roti dan kue seperti donat, putri salju, dan aneka cake,  karena selain memberi rasa manis juga sebagai hiasan.

Gula Kubus
Yaitu gula yang mempunyai kualitas yang terbaik, terbuat dari gula pasir putih dan sirop tak berwarna yang dicetak bentuk kubus kecil-kecil ukuran 1,25 x 1,25 x 0,5 cm, dan dikeringkan. Banyak digunakan sebagai pemanis pada teh dan kopi karena sangat praktis.

Gula Batu
Merupakan gula yang berbentuk bongkahan Kristal yang besar yang diperoleh sebagai hasil pengkristalan lambat. Gula batu ini tak semurni gula pasir, dan larutnya lama.

Gula Cokelat (Brown Sugar)
Gula pasir yang proses pembuatannya sengaja mempertahankan molasses sehingga berwarna lecoklatan. Biasa digunakan untuk membuat cake madu dan biscuit.

Gula Merah/Gula Jawa
Gula ini berwarna coklat kemerahan hingga sampai kehitaman, beraal dari getah bunga kelapa (manggar) yang dimasak dan dicetak ke dalam cetakan dari batok kelapa atau dari bamboo. Biasa digunakan untuk memasak, untuk pemanis pada minuman kelapa muda, sebagai bahan utama bumbu rujak, juga sebagai pemanis pada kue-kue tradisional.

Gula Aren/Gula Palem
Adalah gula yang terbuat dari pohon aren, yakni sejenis palem berbatang tunggal. Gula aren ini berasal dari nira yang dimasak sampai mendidih dan kental kecoklatan. Setelah 4 jam larutan ini akan menjadi padat dan berbentuk sesuai dengan cetakannya yang biasanya terbuat daru bambu atau daun palem, atau bahkan berbentuk serbuk. Gula aren ini sepintas mirip dengan gula merah hanya berwarna lebih gelap.



Sumber gambar: republika.co.id, food.detik.com, food-info.net, kaskus.co.id, life.viva.co.cid, wafertango.com, gulaaren.org