Kamis, 11 September 2014

Apa itu DINNER ROLL, BRIOCHE, dan GRISSINI



DINNER ROLL 

Sesuai dengan namanya, adalah roti tawar berbentuk bundar kecil, dan disajikan untuk menemani santap malam. Biasanya dinner roll dimakan dengan mentega. Selain dinner roll ada juga jenis yang lain. Brown bread yang bentuknya bulat kecil, atau roti wijen (poppy seed bread) yaitu roti bertabur biji poppy. Jika tidak ada dinner roll, Anda bisa memakai roti Perancis yang diiris tipis.


BRIOCHE

Nama sejenis roti yang bentuknya seperti bolu kukus dengan bola di bagian atasnya. Cita rasanya tawar, berwarna kecoklatan. Biasa disantap untuk akan pagi atau teman minum teh. Jika tidak ada bisa diganti dengan roti manis tanpa isi.


GRISSINI

Istilahnya adalah roti tongkat atau bread stick, berasal Italia. Ada yang dibuat dari adonan tepung terigu, mentega, dan ragi. Ada yang polos, ada juga yang divariasikan dengan wijen atau biji poppy. Yang jelas, roti tongkat tersebut dipanggang hingga kering dan renyah. Roti tongkat biasanya disantap begitu saja sebagai sajian pembuka dalam menu Italia, atau dinikmati dengan sup dan pasta.